Untuk meningkatkan kemahiran tentang lalu lintas, Personel Polres Aceh Tenggara melakukan pelatihan singkat tentang 12 (dua belas) gerakan pengaturan lalu lintas.
Latihan tersebut berlangsung di halaman Mapolres Aceh Tenggara, Rabu, (16/05/2023) usai pelaksanaan apel pagi.
Kegiatan pelatihan dimulai dari bagaimana teknik meniup peluit, menghentikan arus lalu lintas, menjalankan, memperlambat, hingga aba-aba mempercepat arus lalu lintas.
Kapolres Aceh Tenggara AKBP R. Doni Sumarsono, S.I.K., M.H. menyampaikan, bahwa setiap harinya atau pada saat dimulainya jam kerja dipagi hari terjadi peningkatan aktivitas masyarakat mulai dari berangkat ke kantor maupun para pelajar yang berangkat ke sekolah, untuk itu Polres Aceh Tenggara menempatkan personel untuk melakukan pengaturan, antisipasi arus lalu lintas yang meningkat dan membantu para pelajar menyebrang jalan, termasuk menerjunkan personel Polres Aceh Tenggara dan jajaran dari satuan lalu lintas. Ungkap Kapolres.