Wakapolres Agara Bersama Forkopimda Melakukan Pengecekan Pelipatan Surat Suara di Gudang Logistik Pemilu 2024

Wakapolres Agara Bersama Forkopimda Melakukan Pengecekan Pelipatan Surat Suara di Gudang Logistik Pemilu 2024

- in Uncategorized
0
0


Wakapolres Aceh Tenggara, Kompol Ichsan Pradita, S.E., bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh Tenggara, melakukan pengecekan pelipatan surat suara di gudang logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang berada di Gedung Olahraga Kabupaten Aceh Tenggara. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memastikan kesiapan dan integritas proses pemilu di wilayah Kabupaten Aceh Tenggara. Rabu (10/01/2024) Pukul 10.30 Wib.

Pagi ini, Waka Polres Aceh Tenggara beserta Forkopimda, yang melibatkan unsur TNI, Pemerintah Daerah, dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, turun langsung ke gudang logistik pemilu. Mereka mengawasi proses pelipatan surat suara yang akan digunakan dalam Pemilu 2024.

Kompol Ichsan Pradita, S.E., dalam keterangannya menyatakan, “Pengecekan pelipatan surat suara ini merupakan langkah preventif untuk memastikan bahwa semua tahapan pemilu berjalan dengan transparan, adil, dan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan.”

Selama pengecekan, Waka Polres Aceh Tenggara dan Forkopimda memberikan perhatian khusus terhadap aspek keamanan, ketelitian pelipatan, dan penyegelan surat suara. Mereka juga berkoordinasi dengan petugas logistik dan penyelenggara pemilu untuk memastikan setiap surat suara tercatat dengan baik.

Pj. Bupati Aceh Tenggara, Dandim 0108/Agara, Wakapolres Aceh Tenggara, dan Ketua KPU Aceh Tenggara turut serta dalam pengecekan tersebut. Mereka menyampaikan komitmen untuk mendukung pelaksanaan pemilu yang bersih dan berkualitas di wilayah Aceh Tenggara.

Waka Polres Aceh Tenggara menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mendukung kelancaran pemilu. “Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta dalam pengawasan dan melaporkan segala potensi pelanggaran atau ketidakberesan yang dapat merugikan integritas pemilu,” katanya.

Pengecekan pelipatan surat suara ini merupakan salah satu tahapan persiapan menuju Pemilu 2024 yang diawasi secara ketat oleh aparat keamanan dan pihak terkait, sebagai bentuk komitmen menjaga demokrasi dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat dalam penyelenggaraan pemilu yang demokratis.

Facebook Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *